Form Bantuan Daftar Agen via Whatsapp!

×

Mengenal Berbagai Macam Bahan Gamis Syar’i

By AisyaVici 07 Jan 2021, 22:39:52 WIB Bahan Busana Muslim
Mengenal Berbagai Macam Bahan Gamis Syar’i

Seperti yang telah kita ketahui bahwa gamis syar’i adalah busana muslim yang lebar dengan bergo yang juga lebar dan berwarna sama. Bermacam-macam bahan gamis syar’i kini tersedia mulai dari yang menggunakan sifon, jersey dan masih banyak lagi. Apabila menyingung mengenai bahan gamis syar’i, berikut ini adalah daftar dari bahan gamis syar’i yang mungkin bisa membantu anda untuk dapat menentukan bahan gamis yang bagus dan juga cocok dengan selera anda. Gamis Syar'i http://alaidrous.com  

Macam-macam Bahan Gamis syar’i

Bahan jersey

Bahan jersey merupakan bahan untuk gamis syar’i yang sedang populer saat ini, bahan jersey memang cukup lembut sehingga dapat menimbulkan kesan drapery yang sangat indah dan cantik pada saat digunakan. Dengan memberikan aksen lipit pada bagian dada dan rok cutting umbrealla yang lebar semakin memberikan kesan yang mempesona untuk yang memakainya. Selain itu memberikan brokat atau renda-renda pada bagian tertentu juga dapat membuat gamis syar’i yang memakai bahan jersey ini menjadi semakin mempesona.

Bahan ceruti dan siffon

Sebenarnya bahan ceruti dan bahan sifon hampir sama, namun yang membedakannya yang adalah bahan ceruti lebih lembut dan lebih mudah untuk dibentuk dibandingkan dengan bahan siffon. Sedangkan bahan siffon cenderung licin dan ketika dilipat akan terlihat kaku. Kedua bahan ini memang banyak dipilih untuk dijadikan sebagai gamis syar’i, karena dapat memberikan image yang indah. Apabila bahan ceruti banyak dipilih karena memiliki warna yang soft dan menarik, maka bahan siffon banyak dipilih karena memiliki motif yang beragam. Namun yang  menyamakan kedua bahan ini adalah sama-sama tipis, sehingga untuk dijadikan sebagai gamis syar’i biasanya ada lapisan furingnya. Akan tetapi, apabila dirasa masih tipis, anda juga dapat mengenakan manset kaos atau inner yang lainnya.

Bahan wolfis

gamis, gamis syar'i,model baju muslim Bahan wolfis merupakan bahan yang tebal, sehingga tidak akan menerawang dan memiliki warna-warna yang netral, sehingga cocok digunakan untuk kegiatan sehari-hari . Namun yang paling utama, bahan wolfis ini sangat nyaman dan adem. Dengan model gamis syar’i yang cukup menarik dan simpel, maka gamis berbahan wolfis ini sangat tepat untuk menemani aktifitas anda sehari-hari.

Bahan satin

Bahan satin sudah terkenal dengan kesan mewah dan berkelas, sehingga gamis syar’i yang berbahan satin sangat cocok dikenakan untuk menghadiri sebuah pesta. Satin adalah bahan mengkilap dan licin ketika dikenakan, namun cukup tebal dan lembut seperti sutra, walaupun ada beberapa bahan satin yang kaku.

Bahan kaos

gamis, gamis syar'i,model baju muslim Yang terakhir adalah gamis syar’i yang menggunakan bahan kaos atau spandex. Gamis yang memakai bahan ini biasanya digunakan sebagai pakaian sehari-hari dan harga gamis syar’i ini juga cukup murah apabila dibandingkan dengan bahan gamis syar’i yang lain.

Macam-macam Kain Bahan Gamis Premium

Berikut adalah jenis kain Gamis Syar'i Premium yang biasa di pakai , untuk jenis gamis syar'i berukuran khimar jumbo :

DIAMOND-GORGETTE

Diamond Gorgette Italiano

diamond georgette italiano ini pemakai dan pencinta kain ini sering juga disebut diamond italiano saja ,Bahan ini termasuk jenis kain premium. Kain jenis ini memiliki bentuk tektur mirip kulit jeruk, namun tidak membuat pemakai gatal. nya sangat lentur, sehingga sangat mudah menyesuaikan dengan bentuk wajah. Dengan keunggulannya yang cukup baik, menjadikan diamond georgette cenderung lebih tinggi/ mahal jika dibandingkan dengan ceruti jenis lainnya. Harga kain ini dipasaran tinggi dan untuk mendapatkan jenis kain masih agak sulit untuk ditemukan. Warna - warna yang ditawarkannya pun lembut. dan Banyak tersedia dalam warna - warna pastel layaknya kain jenis ceruti lainnya Bahan Diamond Georgette Italiano ini di awal tahun ini menjadi bahan yang sangat tren dan fenomenal di kalangan pemakai hijab, jilbab atau jg di sapa hijabers. Pasalnya, bahan Diamond Gorgette Italiano ini di jadikan salah satu bahan untuk produk hijab seperti : Gamis, Hijab, Pashmina , Kerudung Segiempat , Khimar dan lain-lain. Banyak sekali masukan kepuasan pemakai atau testimonial positif dalam pemakaian tentang bahan Diamond Georgette Italiano ini , sehingga sangat banyak pecinta hijab / hijabers pemakai maupun produsen baju muslim yang sangat mengincar dan memburu kain bahan jilbab, hijab ini untuk dijadikan produk Maupun koleksi / pemakai baju muslimah atau gamis syar'i dengan bahan dasar Diamond Georgette Italiano.

hermess-satin

Hermes Silk ORIGINAL / Satin Hermes

Ayo kita sama-sama mengenal Jenis Premium yaitu Kain silk hermes. Bahan silk hermes ini termasuk dalam golongan jenis bahan satin yaitu jenis kain yang dalam produksinya ditenun dengan dengan cara menggunakan teknik serat filamen maka memiliki bentuk ciri khas permukaan yang mengkilap bagian belakang atau dalam permukaan satin dan sebaliknya tidak mengkilap. Bahan silk hermes memiliki ketebalan yang cukup dan tidak tembus pandang namun tepat dipakai adem dan lembut banget tebal nya ketebalannya melebihi sedikit dari roberto cavalli dan tekstur nya lebih lembut. Karena silk hermes glosy dan berkilap sangat cocok di pakai untuk Gamis Syar'i Premium juga Jilbab Premium Pada Saat diluncurkan, Satin Hermes langsung menjadi favorit para pecinta Hijab. Kain ini lembut, halus dan cocok untuk bahan hijab, bahan gamis syar'i , baju gamis, dress, rok, dll. Teksturnya memberikan kesan sangat mewah namun tidak berlebihan dan warnanya.

BUBBLE POP

Kain Bubble Pop

Dalam Beberapa Saat ini banyak kerudung atau jilbab dengan bahan bubble pop sedang menjadi trend saat ini, Bahan bubble pop bentuk dan karakternya hampir mirip bahan diamond. namun bentuk teksturnya sedikit lebih timbul dengan busa atau bubble atau bulat bulat. Jenis Kain Bahan ini juga lembut dan nyaman dikenakan baik untuk kerudung segi empat, hijab, pashmina maupun jilbab syar’i. Kain Bubble pop Bertekstur dan berserat. Cocok untuk gamis atau khimar instan.

KATUN-IMA

Katun ima

Katun ima termasuk jenis kain high Quality , merupakan katun polos. Jenis kain katun Ima saat ini memiliki permintaan, sedang naik daun, kebanyakan jenis kain ini digunakan untuk abaya, gamis syar'i, baju gamis premium. Katun ima merupakan salah satu jenis bahan kain katun yang memiliki karakter / sifat halus, rapi, dan jika apabila diproduksi dalam bentuk busana muslim, pakaian akan memberikan efek dingin, adem dan nyaman di pakai Katun ima merupakan sejenis kain katun polos yang banyak digunakan sebagai bahan utama pembuatan gamis, baju gamis, baju / busana muslim. Katun ima sekarang menjadi booming untuk bahan gamis dan hijab karena bentuk bahan tebal tidak menerawang , jatuh dipakainya. memiliki ketebalan mirip katun baloteli, namun memiliki bentuk Serat sejajar tidak seperti baloteli yang seratnya kotak kotak


Video Terkait:


Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment

Jejak Pendapat

Mana Jenis Busana Muslim favorit anda?
  Abaya
  Tunik
  Gamis
  Kaftan
  Blus

Loading....



Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Komentar Terakhir

Video Terbaru

View All Video
Yuk Temukan Toko Terdekat dari tempat tinggal anda agar belanja lebih mudah. Klik / Cari Disini
Jadwal Sholat

Jika kamu tidak mengizinkan akses lokasi, maka akan menggunakan waktu Jakarta

Semangat mencari nafkah dan jangan lupa sholat guys!